Hari Sabtu, 27 Juli 2013 SMP Darush Sholihin menutup kegiatan akhir Pondok Ramadhan dengan lomba Khitobah dan lomba Tahfidzul Qur'an antar kelas. Setiap perwakilan unjuk kebolehan dalam berpidato dengan materi-materi yang telah disampaikan sebelumnya dalam kegiatan pondok Ramadhan tersebut. Ini sangat membantu penyerapan materi karena dengan demikian ajang lomba Khitobah telah menjadi media review materi pondok Ramadhan yang disampaikan dengan beragam gaya penyampaian dari para peserta.
Lomba Tahfidzul juga tak kalah seru. Peserta lomba diminta menyelesaikan bacaan ayat dari ayat-ayat sebelumnya yang dibacakan penguji serta harus mampu menyebutkan surat dari ayat yang telah dibaca.
SMP Darlin...just keep moving on.
No comments:
Post a Comment